Home » , , » Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Camera GC100

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Camera GC100

Samsung Galaxy Camera GC100 - Sebuah terobosan unik dari Samsung yang saat ini sedang merajai pasar android di Indonesia, sebuah kamera dengan OS android. Atau mungkin dapat kita katakan sebaliknya yaitu smartphone berOS android dengan kemampuan kamera digital. Tapi keduanya mungkin tergantung pada penilaian anda sendiri.

Pertama kali melihat tampilan depannya (layar) anda pasti tidak mengira apa yang ada dibelakangnya. Tampilan depan terlihat sama seperti smartphone keluaran samsung yang lain, dengan luas layar 4,77” tanpa tombol fisik. Kaca pelapisnya adalah gorilla glass, sehingga menjamin tidak gampang tergores. Pokoknya sekilas anda pasti mengira smartphone yang satu ini sama dengan smartphone lain dari samsung.


Begitu pula saat anda hanya melihat sisi belakang smartphone ini. Anda pasti tidak akan mengira bahwa yang sedang anda lihat adalah sebuah smartphone. Bagian belakang dibuat persis seperti kamera digital (karena memang konsepnya adalah kamera digital dengan OS dari Smartphone) dengan sebuah lensa kamera yang mencuat keluar saat digunakan.

Sungguh sebenarnya perpaduan yang sangat unik dari kedua macam gadget ini. Samsung sebagai vendor yang juga menggunakan android mencoba mengambil celah kesempatan ini dengan buru – buru meluncurkan produk Samsung Galaxy Camera GC100-nya.

Tapi bagaimanakah performanya? Jangan khawatir dengan performa gadget yang satu ini, secara kita tahu pembuatnya adalah Samsung, pasti tidak akan mengecewakan. Gadget yang satu ini dilengkapi dengan prosessor quad core dengan kecepatan 1,4 GHz, GPU berjenis Mali-400MP, dan RAM sebesar 1 GB. Tidak mengecewakan bukan? Sistem operasi yang diadopsi oleh gadget ini adalah Android Jelly Bean v4.1 yang dapat diupgrade ke v4.1.2.

Masalah media penyimpanan, Samsung Galaxy Camera GC100 ini dilengkapi dengan internal storage sebesar 8GB tetapi hanya dapat digunakan sebesar 4GB. External storrage yang dapat dipasang adalah MicroSD dengan kapasitas maksimal 64 GB. Ukuran yang cukup besar untuk menyimpan hasil jepretan anda. Jadi jika anda membutuhkan smartphone sekaligus anda penyuka fotogragi, maka anda perlu mencoba smartphone yang satu ini.

Spesifikasi Samsung Galaxy Camera GC100

Smartphone ini hanya bekerja pada jaringan 3GHSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100 dan jaringan 4GLTE. Sedangkan jaringan 2G atau EDGE tidak didukung oleh gadget yang satu ini. Jenis simcard yang digunakan adalah Micro-SIM. Smart phone ini memiliki dimensi 128.7x70.8x19.1 mm dengan berat kurang lebih sebesar 300 g. Layar display yang dipakai adalah tipe Super Clear LCD dengan kemampuan capacitive touchscreen. Mampu menghadirkan display yang sangat tajam dengan kapasitas 16juta warnanya. Resolusi yang dipakai sebesar 720 x 1280 piksel pada luas LCD 4.8 inchi. Kaca Corning Gorilla Glass 2dipasangkan sebagai pelindung LCD agar tidak mudah tergores. Dan dilengkapi teknologi TouchWiz UI.

Koneksi Wi-Fi 802.11 juga tak lupa ditanamkan, dengan juga mensupport hotspot ready. Bluetooth juga telah mengadopsi bluetooth v4.0. koneksi jenis USB dilengkapi dengan USBmicroUSB v2.0.

Kamera utama berkekuatan 16.3 MP, dengan resolusi maksimal 4608×3456 pixels. Fitur autofocus, 21x optical zoom, AF light, dan check quality. Sebuah Xenon flash juga disematkan untuk menghadirkan kesan kamera digital yang kuat. Xenon flash terletak disebelah atas lensa dengan sistem pop-up atau keluar saat akan digunakan.

Kamera dari smartphone ini dilengkapi berbagai fitur kamera digital seperti pengambilan gambar Wide-angle 23mm, geo-tagging, touch focus, face and smile detection, dan optical image stabilization. Tidak hanya untuk memotret, kamera atau smartphone ini dapat pula merekam video HD 1080p pada kecepatan tangkap 30fps. Sayangnya tidak adanya kamera kedua (didepan) menjadikan Samsung Galaxy Camera GC100 ini tidak dapat melakukan video call.

Baterai yang dipakai cukup menjanjikan performa yang baik karena baterai yang dipakai adalah Li-Ion 1650 mAh, yang dapat bertahan selama 280 jam dalam keadaan standby.

Harga Samsung Galaxy Camera GC100

Harga Samsung Galaxy Camera GC100 ini disebuah situs penyedia informasi harga smartphone dibanderol seharga Rp 5.499.000. sebuah harga yang pantas untuk kombinasi andata smartphone dan 16,3 MP kamera digital.

Featured