Home » » Kondisi Jangan Gunakan Smartphone

Kondisi Jangan Gunakan Smartphone

Taukah anda? kondisi jangan gunakan smartphone terkadang sering dilanggar atau disalahgunakan oleh banyak orang yang mempunyai smartphone, mengapa demikian ? karena menurut mereka menggunakan smartphone adalah salah satu hal wajib yang harus dilakukan, ditambah lagi dengan fitur-fitur canggih yang ada dalam smartphone membuat penggunanya betah memainkan handphone bahkan sampai baterainya habis dan tidak perduli dalam keadaan apapun dan sesibuk apapun. Sebenarnya cara inilah yang salah dan bahkan bisa membahayakan kesehatan dan keselamatan diri sipengguna smartphone, mengapa demikian ? untuk mengetahui lebih lanjut penjelasan mengenai kapan kondisi jangan gunakan smartphone ini maka anda bisa membacanya sampai tuntas ya guys.

Kondisi Jangan Gunakan Smartphone


Kondisi Jangan Gunakan Smartphone


1. Saat berjalan kaki

Salah satu kondisi jangan gunakan smartphone adalah pada saat anda berjalan kaki menuju suatu tempat, mengapa dilarang ? karena jika anda terlalu sibuk dengan smartphone dan tidak memperhatikan jalan yang anda lewati maka dikhawatirkan bisa membahayakan diri dan keselamatan anda karena sudah banyak sekali kejadian tragis yang diakibatkan karena terlalu sibuk menggunakan smartphone sehingga dia tidak mengetahui ada kendaraan atau hal buruk lainnya yang membahayakan, contohnya bisa terjadi kecelakaan, terperosok kedalam jalan yang berlubang atau mungkin terjatuh. Oleh karena itu berhati-hatilah dalam menggunakan smartphone saat anda berjalan kaki, karena satu detik saja anda tidak memperhatikan jalan maka nyawa anda bisa jadi taruhannya ya guys. 

2. Sedang Mengendarai Kendaraan

Kondisi jangan gunakan smartphone yang selanjutnya adalah saat anda sedang menyetir atau menggunakan kendaraan, hal inilah yang selalu diingatkan oleh pak polisi agar tidak menggunakan smartphone pada saat mengendarai kendaraan baik itu roda dua ataupun roda empat. Mengapa pihak kepolisian sangat melarang kita untuk menggunakan smartphone saat berkendara ? karena jika anda terlalu sibuk menggunakan smartphone maka secara otomatis anda tidak akan memperhatikan jalan dan kendaraan yang lewat didepan atau disamping anda, dan hal inilah yang memicu terjadinya kecelakaan lalu lintas seperti tabrakan atau masuk kedalam jurang. 


Selain itu juga hal yang harus anda ketahui bahwa faktor terbesar yang sering menyebabkan kecelakaan lalu lintas adalah penggunaan smartphone saat mengendarai kendaraan seperti asik mendengarkan musik dengan headset, melakukan panggilan dengan teman ataupun sibuk bermain game online, oleh karena itu jika anda tidak ingin hal-hal buruk terjadi pada anda maka sebaiknya matikan saja smartphone anda selama menggunakan kendaraan agar perjalanan anda lancar tanpa halangan apapun.

Itulah tadi penjelasan singkat tentang kondisi jangan gunakan smartphone yang bisa saya sampaikan, semoga dengan membaca artikel ini bisa membuat anda lebih berhati-hati lagi dan lebih mengutamakan kesehatan dan keselamatan anda jika menggunakan smartphone.

Featured