Home » » Teknologi Terbaru Pada Mobil Di 2015

Teknologi Terbaru Pada Mobil Di 2015

Teknologi yang terbaru dan canggih tidak hanya digunakan untuk mempercantik atau dijual pada harga yang tinggi pada mobil yang akan dipasarkan nantinya. Lebih dari sekedar mempercantik dan dijual dengan harga tinggi, tetapi teknologi terbaru pada mobil di 2015 memiliki peran yang sangat besar yaitu untuk memberikan perlindungan atau keamanan yang tinggi kepada pengguna serta mampu memberikan manfaat atau kegunaan yang lebih besar bagi pemiliknya. 

Sebenarnya sudah banyak teknologi yang canggih pada mobil di tahun 2015 yang sudah lebih dahulu dipasarkan di Indonesia. Dari yang paling canggih seperti Traction Control, DRL, Weather Control dan sampai dengan yang sederhana yaitu airbag system. Semakin bertambahnya tahun semakin banyak pula hal-hal yang diciptakan oleh perusahaan mobil dalam meningkatkan kualitas mobilnya. Itu semua dilakukan oleh perusahaan agar antara pembeli dan penjual memiliki keuntungan masing-masing. Sehingga banyak pembeli memilih dengan cermat setiap teknologi terbaru pada mobil di 2015 ini yang tentunya sesuai dengan budget yang dimiliki.



Beberapa teknologi terbaru pada mobil di 2015


Berikut adalah beberapa teknolgi terbaru pada mobil yang sedang dipasarkan dan akan semakin banyak lagi dipasarkan di Indonesia.

1. Lane Departure Warning System

Berguna untuk mobil tidak terlalu menyeleweng ke arah yang salah. Teknologi ini dapat membuat para pengemudinya bisa berada tetap pada keadaan yang normal. Sehingga teknologi ini mampu membawa pemiliknya pada jalur yang benar.

2. Pre Safe Brake

Memilki nama lain yaitu Smart City Brake System. Teknolgi yang satu ini banyak dimilki oleh mobil-mobil kota (city car) dan juga mobil-mobil yang memiliki ukuran seperti hatchback dan dibawahnya. Dengan menggunakan teknologi kamera dan sensor pendeteksi, teknologi ini berguna untuk mengharuskan para pengemudi menngerem dengan cepat sebelum terjadi kolisi antar mobil pengemudi.

3. Head Lamp LED

Teknologi yang satu ini biasa ditemukan pada All New Honda Jazz. Untuk penggunaan teknologi LED sendiri sebenarnya sudah lama dan banyak digunakan pada berbagai jenis mobil. Karena LED memiliki keunggulan seperti hemat bahan bakar serta ramah lingkungan karena suhu yang ditimbulkan dingin. Tetapi selain memilki keunggulan, lampu LED juga memilki kelemahan yaitu pada harganya. Harga lampu LED memang tergolong mahal itulah kenapa banyak yang tidak terlalu suka memakai lampu LED.

4. Night View Assist

Night View Assist sudah lama masuk pasar Indonesia dan juga sudah dimililki oleh beberapa merk mobil antara lain Marcedes Benz S Class. Teknolgi ini sangat memanfaatkan infra red.

5. Touch Pad

Teknolgi Touch Pad banyak ditemukan pada mobil-mobil mewah. Touch Pad sendiri penggunaanya sama dengan Touch Pad yang ada di laptop. Hanya dengan menyentuhnya maka pengemudi akan langsung dapat memilih menu yang diinginkan tanpa harus banyak melakukan gerakan.

Diatas adalah beberapa informasi mengenai teknologi terbaru mobil di 2015. Masing-masing memilki kegunaannya tersendiri. Semoga dapat memberikan manfaat kepada Anda pecinta mobil atau yang ingin mempercantik mobilnya..

Featured